Jangan Minta

Jangan minta orang lain untuk tidak mengganggumu saat proses memperbaiki diri. Bagaimana mungkin tumbuhan membenci angin sedangkan ia sangat membutuhkannya untuk proses pertumbuhan.

Sebagaimana Q.S. Al-Hijr: 22,

Dan kami telah meniupkan angin untuk mengawinkan (tumbuh-tumbuhan) dan kami turunkan hujan dari langit, lalu kami beri minum kamu dengan air itu, dan sekali-kali bukanlah kamu yang menyimpannya.

Bukankah proses memperbaiki diri atau yang sering dikenal dengan hijrah itu adalah proses pengenalan dan perubahan dari yang salah menjadi benar, dari yang jelek menjadi baik. Lalu untuk apa repot-repot meminta orang lain untuk tidak begini, untuk tidak begitu hanya agar imanmu tidak goyah, lalu menyakitinya.

Bukankah tidak akan ada orang baik jika tidak orang jahat?

Bukankah tidak masalah walau sendiri jika di jalan yang benar?

Jika kamu patah hati, jangan minta orang yang mematahkan hatimu untuk pergi, karena move on itu tergantung kemauanmu sendiri. Sama halnya jika kamu hijrah, jangan minta orang lain untuk tidak mengajakmu berbuat salah, karena berada di jalan yang benar itu tergantung keyakinanmu sendiri.

Sebagaimana Q.S. Al-Qashash: 56

“Sesungguhnya engkau (Muhammad) tidak akan dapat memberi hidayah (petunjuk) kepada orang yang kamu kasihi, tetapi Allah memberi hidayah kepada orang yang Dia kehendaki, dan Allah lebih mengetahui orang-orang yang mau menerima petunjuk”.

jadi, sampaikan lah kebeneran dengan cara yang baik, berhijrahlah dengan hati yang baik, maktubkan niat semata-mata karena Allah dan untuk peringatan pada diri sendiri. Semoga kita senantiasa dalam kebaikan.

 

2 Comments

Tinggalkan komentar